GridLayout Pada Pemrograman Java

Posted by Unknown

Malam sobbat blogger semua, pada kesempatan kali ini masnugh akan coba untuk share ilmu. mungkin cocok untuk para sobat-sobat blogger yang sedang belajar pemrograman dengan Java dan membutuhkan tampilan, mungkin ini bisa menjadi salah satu trik agas program sobat bisa menjadi lebih menarik nah langsung saja GridLayout Pada Pemrograman Java merupakan salah satu layout yang digunakan untuk mengatur tata letak komponen pada panel. Gridlayout merupakan bagian dari library AWT.

Metode grid layout akan membagi area layar menjadi sejumlah tempat dalam bentuk matriks ukuran yang sama. Area layar dibagi dalam format baris dan kolom, sehingga setiap komponen akan memiliki ukuran yang sama, tidak melihat dari ukuran yang sebenarnya. Setiap terjadi perubahan ukuran frame, ukuran setiap komponen pun akan berubah. Pada prinsipnya yang dipertahankan adalah jumlah barisdan kolom yang telah ditentukan.

Grid layout menempatkan komponen dengan urutan dari kiri kekanan, dari atas kebawah dan memaksa setiap komponen untuk menempati space container yang kosong serta membagi rata ukuran setiap space tersebut. gridLayout paling cocok digunakan untuk menyusun komponen yang berukuran sama , misal 2 buah JPanel berukuran sama di dalam sebuah frame.

Ada 3 konstuktor untuk grid layout:

a.     GridLayout() => membuat layout dengan satu kolom perkomponen. Hanya satu
                                  baris yang digunakan
b.     GridLayout(int rows, int cols) => membuat satu layout berdasarkan jumlah baris
                                  dan kolom yang digunakan.
c.     GridLayout(int rows, int cols, int hgap, int vgap) =>  membuat layout berdasarkan
                                 jumlah baris dan kolom yang diinginkan, serta ukuran jarak (gap)
                                 horizontal maupun vertical untuk setiap baris dan kolom tersebut.

Untuk menggunaan GridLayout perlu dilakukan beberapa hal berikut:
a.     Import Library :
                                import java.awt.GrindLayout;
b.     Membuat obyek layout :
                                GrindLayout namaLayout = new GrindLayout(nRow,nCol);
                                -nRow  : Jumlah Baris
                                         -nCol  : Jumlah Kolom
c.     Mengarahkan layout panel ke obyek layout
                               namaPanel.setLayout(namaLayout);

Cara alternative dalam menggunakan GridLayout
a.     Import Library :
                                import java.awt.GrindLayout;
b.     Mengarahkan layout panel ke GridLayout :
                                namaPanel.setLayout(new GridLayout(nRow,nCol));

Contoh penggunaan GridLayout
Untuk membuat layout dengan bentuk 2 x 2 :
                                namaPanel.setLayout(new GridLayout(2,2));


Contoh Script GridLayout dalam program
import java.awt.*;
import java.awt.event.*;
import javax.swing.*;

    public class Grid extends JFrame {
    public Grid(  ) {
    createUserInterface();
    }
      private void createUserInterface(){

         JPanel panel1 = new JPanel();

         panel1.setLayout(new GridLayout(3, 2));

         panel1.add(new JButton("One"));

         panel1.add(new JButton("Two"));

         panel1.add(new JButton("Three"));

         panel1.add(new JButton("Four"));

         panel1.add(new JButton("Five"));

      

         this.add(panel1);

         this.setTitle("Grid");

         this.setDefaultCloseOperation( JFrame.EXIT_ON_CLOSE );

         this.setSize(200, 200);

         this.setLocation(200, 200);

         this.setVisible(true);

      }

       public static void main(String[] args) {

         Grid app = new Grid();

      }

   }  

Demikian penjelasan tentang GrindLayout, semoga bisa membantu yach sobat semua,... ^.^

Refrensi :  - Heri Hermawan 
                  - Pribadiraharja
Read More

Mau buat buku tamu ini ?
Klik di sini